Peranan Korpri sebagai Organisasi

Jakarta-Humas BKN, Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-41 KORPRI Badan Kepegawaian Negara (BKN), pengurus Unit Nasional KORPRI BKN bekerja sama dengan Biro Kepegawaian BKN dan Palang Merah Indonesia (PMI) mengadakan kegiatan donor darah di lingkungan BKN Pusat pada Senin (19/11) bertempat di Poliklinik BKN, Lantai Dasar Gedung II Kantor Pusat BKN.
Kepala BKN Eko Sutrisno
Dalam sambutannya, Ketua Dewan Pengurus KORPRI BKN Yulina Setiawati NN. menyebutkan bahwa kegiatan seperti ini sejalan dengan semangat juang para pengurus Korpri BKN terdahulu. Selain kegiatan donor darah, turut juga diadakan kegiatan Lomba Futsal, Pengobatan, dan Seminar, tambah Yulina.
Ketua Dewan Pengurus KORPRI BKN Yulina Setiawati NN (berdiri).
pertanyaan baik dari internal maupun eksternal BKN terkait peran KORPRI sebagai organisasi, maka kegiatan seperti ini adalah jawaban langsung atas pertanyaan-pertanyaan tersebut, terang Kepala BKN Eko Sutrisno dalam sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan donor darah tersebut. Bersamaan dengan itu, Kepala BKN Eko Sutrisno juga turut menyerahkan piagam kepada H. Slamet Dahuri, salah satu dari pegawai BKN yang menerima piagam penghargaan karena frekuensi mendonorkan darah nya cukup tinggi, yaitu 10 kali. Ucapan terima kasih dan pujian turut disampaikan Eko Sutrisno kepada pegawai BKN yang secara ikhlas ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Kepala BKN Eko Sutrisno (kiri) menyerahkan Piagam Donor Danar kepada seorang pegawai BKN sebagai Pendonor Rutin.
Beberapa pejabat Eselon II juga tampak hadir pada pembukaan kegiatan donor darah tersebut, diantaranya Kepala Biro Humas dan Protokol Aris Windiyanto, Kepala Biro Kepegawaian Anie Ratna Santoso, Kepala Pusat Analisis Teknologi dan Modernisasi Manajemen Kepegawaian Tauchid Jatmiko, dan beberapa pejabat Eselon III. Animo pegawai BKN untuk mendonorkan darah nya sangat besar, ini terlihat dari daftar hadir pendonor yang mencapai 80 orang. (berry/tawur)

2 komentar

Posts a comment

 
© UPTD Kebersihan Bekasi Barat
Designed by Jayssatriani
Back to top